HALAL BIHALAL

Berbincang santai



Foto bersama


Santai




Sidoarjo. Kebersamaan menjadi motto utama bagi Perkumpulan Keluarga Besar Raden Abdurrasid dan Raden Mas Surodito.
Kedua Paguyuban ini selalu berjalan seiring didalam membangun kebersamaan.

Acara halal bihalal ini sebagai rasa syukur atas hari hari yang telah dilalui bersama. Kebersamaan adalah modal penting didalam membangun sebuah komunitas, agar persaudaraan tetap terjalin penuh.

Acara ini diprakarsai dan dilaksanakan di kediaman Bapak Dwi Prasetyatmo pada tanggal 6 Juni 2019 di Waru, Sidoarjo dan dihadiri lebih kurang 40 an orang, yang paling jauh ibu Komala dari Batu, Malang.

Inisiatif Bapak Dwi Prasetyatmo ini adalah untuk merangkul semua saudara, minimal yang tempat tinggalnya tidak berjauhan.

Yang menarik adalah acara perkenalan diri, dimana selama ini hanya bisa berkomunikasi melalui media sosial saja.

Kegiatan halal bihalal lebih kepada aspek membangun ikatan batin agar kedepannya organisasi ini dapat berjalan sesuai harapan yaitu membangun kebersamaan.

Kiranya Perkumpulan Keluarga Besar Keturunan Raden Abdurrasid dan Perkumpulan Keluarga Besar Keturunan Raden Mas Surodito dapat menjadi pengayom keluarga. Khususnya sebagai perekat tali silaturahmi antar saudara.

rrtj

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SARASEHAN BUDAYA LELUHUR